Tryout SNMPTN 2012 by
Ikemas Undip
Minggu, 12 Februari 2012, Ikemas
Undip mengadakan TryOut SNMPTN bagi siswa-siswi SMA seluruh Sukoharjo dan Sekitarnya.
Bekerjasama dengan radio SAS-FM, publikasi selama seminggu sampai duaminggu
menjelang hari-H. Publikasi ini mendapat dukungan penuh dari pimpinan SAS-FM
hanya dengan memasang banner SAS-FM di acara inti. Acara yang menyediakan 2
jenis soal IPS dan IPA yang masing-masing mendapat soal kemampuan dasar ini
terlaksana atas bantuan SMA N 1 Skh sebagai tempat kegiatan berlangsung dari
pukul 7.00-14.30 WIB. Sempat molor, acara pertama yaitu pengerjaan soal
kemampuan dasar dan kemampuan IPA/IPS yang diberi waktu oleh panitia selama 120menit.
“jumlah soal dan estimasi waktu yang diberikan, kami bikin semirip mungkin
dengan sikon SNMPTN Utul” kata Dicki Agus Nugroho sebagai Wakil Ketua Ikemas
2012 sekaligus koordinator acara menjelaskan.
Pembahasan soal menjadi acara
kedua dengan sponsorship GO (Ganesha-Operation) yang memberikan presentasi yang
menarik serta hasil TryOut langsung bisa dilihat hari itu juga karena dilakukan
dengan alat digital menggunakan scan. Berlanjut dengan motivasi oleh mas Yulian
dan mas Surya Adi Sasmita mendorong semangat calon-calon mahasiswa Undip ini
untuk terus giat meraih mimpi-minpinya. Hamam dan Anisa sebagai MC memberikan
doorprice disetiap jeda acara yang didapat dari sponsor Indosat, Tunas Jaya
Motor Sukoharjo, Ayam Mbak Mulyani
(utara Alun-alun Satya Negara Sukoharjo), Sumber Baru Rejeki Sukoharjo, Abata
Seluler (barat DKR) dan swadana lainnya. Acara ditutup dengan band dari Tunas
Jaya Motor dan humor segar dari MC tambahan Tunas jaya Motor yang cuma-cuma berbagi
kaos, jaket, dan doorprice dadagan diluar skenario panitia menarik lainnya. Hanya
dengan kontribusi Rp. 15.000,-, bagi juara pertama IPA dan juara pertama IPS dalam
TryOut ini masing-masing mendapat sebuah handphone dari Abata Seluler.
Semua panitia melakukan penutupan
kepanitiaan di Anugrah Resto (Utara Terminal Sukoharjo) dengan rasa bangga
setelah terdata sejumlah 305 peserta mendaftar dan menjadikan acara tryout
tersukses dalam sejarah Ikemas Undip yang tahun berikutnya hanya mencapai 107 peserta.
“Alhamdullillah acaranya berjalan
lancar, sedikit sekali kesalahan-kesalahan dalam panitia salah satunya luput
tidak melakukan breafing 30menit sebelum acara berlangsung”, komentar Ketua
Ikemas Undip 2011, Adikara Galang Aspirasi. “Gemetaran banget, kalau ternyata
pesertanya membludak, untung saja kami siap-siap membuka 5 kelas cadangan, dan
saya mengajak futsal gratis besok rabu”, sahut ketua panitia Candra Halim
Ash-Shidiq.
Nice info
BalasHapusKunjungi ittelkom-sby.ac.id